The Immortality | Hao Yixing 皓衣行 (2021)

 

Judul: The Immortality / 皓衣行

Nama Lain: The Husky and His White Cat Shizun , Hao Yi Xing , 天下谁人配白衣 , Tian Xia Shei Ren Pei Bai Yi , 二哈和他的白猫师尊 , Er Ha He Ta De Bai Mao Shi Zun, 2HA

Genre: Action, fantasi, romance

Weibo: 皓衣行官微

Sinopsis: 

    Mo Ran merasa bahwa menjadikan Chu Wanning sebagai Shizunnya adalah sebuah kesalahan. Shizunnya sangat mirip kucing, sementara dia seperti anjing dungu. Secara biologis, anjing dan kucing memang berbeda. Semula, si anjing dungu tidak bermaksud mengulurkan cakar berbulunya ke arah kucing itu. Dia berpikir bahwa anjing harus bersama dengan anjing, misalnya bersama Shixiong (kakak laki-laki seperguruan) nya yang menawan dan jinak seperti anjing Spitz Jepang yang lucu. Mereka akan terlihat sangat serasi bersama. Tetapi setelah dia mati dan hidup kembali, yang selalu dia bawa kembali ke sarangnya dalam dua kehidupan, adalah kucing berbulu seputih salju itu, Shizun, yang bahkan tak pernah ia pandang sebelumnya.

Novel Version:

    Versi novel terdiri dari 300++ main chapter ditambah extra chapter. 

Audio Drama Version:

Untuk audio drama eng sub bisa download disini.

Drama Version:

    Live adaption dari The Husky and His White Cat Shizun novel akan segera tayang di WeTV tahun 2021 (rumornya musim panas bulan april) tapi belum ada tanggal pasti. Proses shooting udah selesai, November kemarin Yunxi terlihat melakukan proses dubbing. Dan kabarnya efek khusus dari Immortality dibuat oleh tim honey sank like frost, Tencent menghabiskan banyak uang, menggunakan teknologi baru, efek khusus dilakukan frame by frame, setiap detik dapat screenshot keluar sebagai wallpaper.

Related Series:

    Immortality Spin-off. Sequel ini mengisahkan perjalanan karakter Mei Han Xue dan Xue meng. Hingga saat ini masih belum ada judul resmi yang diumumkan oleh rumah produksi namun dapat dilihat dalam foto group saat upacara pemberkatan untuk memulai proses shooting beberapa hari lalu yang tersebar di weibo nampak judul dalam poster tersebut adalah Long Cheng Bao Dao (龙成报道) dan memiliki judul inggris Dragon City (龙城宝刀). Nama ini didasarkan pada pedang Long Cheng yang merupakan milik Xue Meng dan Bao Dao yang artinya pedang yang berharga.

Film ini juga diproduksi oleh Tencent Video atau WeTV serta di produseri oleh produser yang sama pada drama Immortality. Quan Pei Lun masih memerankan Mei Han Xue sedangkan Xue Meng masih tetap dimainkan Zhou Qi.

Karakter dan Pemain:

Chen Feiyu as Moran

        Mo Wei Yu aka Moran akan diperankan oleh Chen Feiyu. Karakter Moran sendiri akan dibagi menjadi tiga fase (seperti yang terlihat di gambar atas) :

Fase pertama Taxian-Jun 0.5 (gambar 1) adalah seorang kaisar yang perkasa tapi hatinya tertutupi kegelapan. Dia kejam, kasar, pembunuh, pokoknya yang jelek-jelek dibawa semua sama Taxian-Jun wkwk. Senjatanya Taxian-Jun pedang. Setelah kematian Shimei dia pergi berkultivasi dan berhasil jadi kultivator tertinggi dan tidak ada yang bisa ngalahin dia, semuanya dibabat habis, bener-bener luar biasa kejam. Bahkan Chu Wanning udah meninggal pun masih disiksa sama dia.

 

Fase kedua Moran 1.0 (gambar 2) yang berkarakter lebih baik dari Taxian-Jun tapi masih kasar dan arogan sedikit. Fase ini terjadi setelah Moran aka Taxian-Jun mati bunuh diri, Moran mendapat kesempatan untuk hidup lagi dan kembali ke masa mudanya dulu sebelum Shimei terbunuh dan sebelum dia benci setengah mati ke Chu Wanning. Moran 1.0 ini meskipun nyebelin tapi masih berotak wkwk. Dia berencana mengubah takdirnya dan menyelamatkan Shimei supaya di masa depan mereka bisa bersama-sama hidup bahagia selamanya *yue*😂

 

Dan fase ketiga Moran 2.0 (gambar 3) berkarakter baik hati, menawan, penyayang, humble, menggemaskan, penolong, dan jadi bucin akut sama Chu Wanning. Senjatanya Mo Zongshi ini Jiangui, iya, memang mirip senjatanya Chu Wanning. 

 

Luo Yunxi as Chu Wanning [Shizun]

. Chu Wanning akan diperankan oleh Luo Yunxi. Yunxi ditawari peran Chu Wanning sejak Maret 2019. Tittle Chu Wanning itu Yuheng Of The Night Sky dan Beidou Immortal. Karakter Chu Wanning digambarkan sebagai orang yang dingin, misterius, tipe tsundere, bermulut pedas, bad temper, penegak keadilan bgt, tapi dia juga bisa lembut. 

Chu Wanning memiliki 3 senjata suci, diantaranya:

1. Tianwen, senjata ini berupa cambuk (terlihat di foto ketiga). Senjata ini adalah senjata andalan dan senjata yang sering dipakai oleh Chu Wanning karena kemampuan Tianwen yang tiada duanya. Serta Tianwen juga dapat membuat seseorang berkata jujur. Sejauh ini hanya Taxian-Jun aka Moran 0.5 yang tidak terpengaruh oleh senjata ini karna tingkat kultivasinya yang tinggi.

2. Jiuge, senjata tersebut berupa Guqin Hitam (terlihat di foto pertama). Seingetku Chu Wanning Cuma pakai Jiuge 2 kali, pertama untuk menghancurkan Zhenlong Chess Formation (Mind Control or ilusi), yang terakhir digunakan sesaat sebelum meninggal di depan Taxian-Jun, posisinya saat itu dia gak punya kekuatan apapun tapi dia nekat memanggil Jiuge dengan menukar nyawa nya.

3. Huaisha, senjata ini berupa pedang (terlihat di foto kedua). Tapi jarang digunakan oleh Chu Wanning apalagi untuk keperluan bepergian (pedang bisa digunakan sebagai alat transportasi udara). Saat bepergian Chu Wanning biasanya lebih memilih mengendarai Naga Lilin kecil miliknya daripada Huaisha karena Chu Wanning takut ketinggian.


 

Zhou Qi as Xue Meng

        Xue Zi Ming atau yang kita kenal sebagai Xue Meng adalah calon pewaris puncak Shisheng. Dan dia sangat menyukai dan menghormati Chu Wanning sebagai Shizunnya. Xue Meng diperankan oleh Zhou Qi, pria 20 tahun yang lahir pada 10 oktober 2000.

 

Sebrina Chen as Shi Mei

        Shi Min Jing atau sering dipanggil Shi Mei diperankan oleh Sebrina Chen [Chen Yao]. Shimei memiliki karakter yang lembut dan penyayang serta anggun.

 

Quan Pei Lun as Mei Han Xue
        
        Karakter Mei Han Xue akan diperankan oleh aktor Quan Pei Lun atau Patrick Quan. Ia memulai debut aktingnya pada tahun 2017 melalui drama Fighter Of The Destiny. 


Zhon Xu as Young Moran
Moran kecil akan diperankan oleh aktor cilik berusia 7 tahun, Zhon Xu [Xu Zi En].

   

Lester Lin as Xia Si Ni (Chu Wanning saat bertransformasi menjadi anak kecil)

 

☽☽☽☽☯☾☾☾☾   

Thankyou for reading💜 Lihat foto lainnya di Pinterest dan video behind the scene di Youtube.

Posting Komentar

1 Komentar